Mendagri Bantah Tertular Corona dari Ketua KPU



JAKARTA - Menteri Dalam Negeri (Mendagri) Tito Karnavian membantah jika dirinya positif Covid-19 lantaran tertular dari Ketua Komisi Pemilihan Umum (KPU) RI, Arie Budiman. Tito memberi klarifikasi kondisinya baik dan tetap menjalankan aktifitas normal.

Klarifikasi itu mengemuka dalam sebuah video yang diunggah akun mantan Komisioner Komnas HAM, Natalius Pigai. Tito menyatakan bahwa dirinya sehat dan semua tes yang dilakukan menunjukkan hasil negatif virus corona.

"Kemarin saya membaca ada berita bahwa saya terpapar Covid-19. Berita itu sudah diklarifikasi oleh Puspen Kemendagri. Tidak benar, karena saya sudah melaksanakan tes beberapa kali, baik rapid test maupun swab minggu ini, dan hasil semuanya negatif," kata Tito pada Sabtu (19/9/2020).

Tito yang dalam video itu tengah melakukan aktivitas berenang di rumah dinasnya, menjelaskan bahwa kegiatannya memang cukup padat, seperti menghadiri rapat. Namun dirinya masih dinyatakan sehat dari Covid-19.

"Saya tidak tahu siapa yang menyebarkan berita yang tidak benar. Semoga Allah mengampuni yang menyebarkan berita, dan saya maafkan," kata Tito.

Sebelumnya, isu yang menyebut bahwa Mendagri terpapar virus corona tersebar itu di grup WhatsApp. Isu itu beredar menyusul keluarnya hasil tes positif Covid-19 milik Ketua KPU, Arief Budiman.

Isu ini pun langsung dibantah oleh pihak Kementerian Dalam Negeri (Kemendagri). Mendagri Tito Karnavian dinyatakan sehat.

"Tidak, salah itu, hoaks itu. Pak menteri masih rapat di Kemenkopolhukam, dari tadi siang itu pukul 13.00 WIB rapat khusus, terus dilanjutkan dengan rapat lanjutan mengenai persiapan Pilkada 2020," kata Kepala Pusat Penerangan (Kapuspen) Kemendagri, Benny Irwan, dilabsir Suara.com, Jumat (18/9/2020). (*)


COMMENTS

Nama

EKBIS,627,ENGLISH,76,FEED,52,FOKUS,267,GLOBAL,1236,HIBURAN,402,INTERNASIONAL,1,IPTEK,523,NASIONAL,2321,OLAHRAGA,394,OPINI,153,PROMOTE,1,RAGAM,1990,RELIGI,55,
ltr
item
WEB: Mendagri Bantah Tertular Corona dari Ketua KPU
Mendagri Bantah Tertular Corona dari Ketua KPU
https://blogger.googleusercontent.com/img/b/R29vZ2xl/AVvXsEjJMf_0dLaF-lXoJWM7l8CcYDX5o7mQXBqWGG1Xz0KidTGBR_tekyw2JtiS2ddMgp5KUnHMdv8eqCZnK82tJafyoH9iDymSXmmXwSpNc9EZPit2D_cCDHHhD6RkWq9AX5fG2x2jDHWYl5Q/w640-h370/064445900_1596103201-20200730-Tito-Karnavian-Sambangi-KPU-6.jpg
https://blogger.googleusercontent.com/img/b/R29vZ2xl/AVvXsEjJMf_0dLaF-lXoJWM7l8CcYDX5o7mQXBqWGG1Xz0KidTGBR_tekyw2JtiS2ddMgp5KUnHMdv8eqCZnK82tJafyoH9iDymSXmmXwSpNc9EZPit2D_cCDHHhD6RkWq9AX5fG2x2jDHWYl5Q/s72-w640-c-h370/064445900_1596103201-20200730-Tito-Karnavian-Sambangi-KPU-6.jpg
WEB
https://web.konfrontasi.com/2020/09/mendagri-bantah-tertular-corona-dari.html
https://web.konfrontasi.com/
https://web.konfrontasi.com/
https://web.konfrontasi.com/2020/09/mendagri-bantah-tertular-corona-dari.html
true
3749342254488479250
UTF-8
Loaded All Posts Not found any posts VIEW ALL Readmore Reply Cancel reply Delete By HOME PAGES POSTS View All RECOMMENDED FOR YOU LABEL ARCHIVE SEARCH ALL POSTS Not found any post match with your request Back Home Sunday Monday Tuesday Wednesday Thursday Friday Saturday Sun Mon Tue Wed Thu Fri Sat January February March April May June July August September October November December Jan Feb Mar Apr May Jun Jul Aug Sep Oct Nov Dec just now 1 minute ago $$1$$ minutes ago 1 hour ago $$1$$ hours ago Yesterday $$1$$ days ago $$1$$ weeks ago more than 5 weeks ago Followers Follow THIS CONTENT IS PREMIUM Please share to unlock Copy All Code Select All Code All codes were copied to your clipboard Can not copy the codes / texts, please press [CTRL]+[C] (or CMD+C with Mac) to copy