Pandemi Bisa Cetak 5,2 Juta Pengangguran Baru



JAKARTA -- Pemerintah menyiapkan beberapa lapis skenario untuk mengantisipasi dampak Covid-19 terhadap perekonomian nasional. Salah satu parameter suramnya imbas perekonomian nasional akibat wabah ini adalah proyeksi kenaikan jumlah pengangguran yang cukup tajam.

Menteri Keuangan Sri Mulyani mengungkapkan, pandemi Covid-19 mau tak mau merembet ke banyak sektor, termasuk sosial, ekonomi, dan pembangunan. Angka pengangguran pun diproyeksikan akan naik tajam sepanjang 2020 ini. Ada dua skenario yang disiapkan pemerintah.

Pertama, skenario berat dengan jumlah penambahan pengangguran mencapai 2,9 juta orang. Kedua, skenario lebih berat dengan kenaikan jumlah penganggur menyentuh 5,2 juta jiwa. Data terakhir, jumlah pengangguran di Indonesia sebanyak 7,05 juta jiwa dengan tingkat pengangguran terbuka (TPT) 5,28 persen.

Tak hanya itu, angka pertumbuhan ekonomi juga diyakini akan terkontraksi cukup drastis. Ekonomi nasional diprediksi akan anjlok dari baseline yakni 5 persen hingga 5,3 persen, menuju angka 2,3 persen sepanjang 2020 ini.

"Bahkan dalam situasi sangat berat, mungkin menurun sampai negatif," ujar Sri usai mengikuti rapat terbatas dengan Presiden Joko Widodo (Jokowi), Selasa (14/4).

Mengantisipasi penambahan angka pengangguran ini, pemerintah masih mengupayakan solusi jangka pendek, menengah, dan panjang. Bantalan sosial yang disiapkan untuk jangka pendek antara lain penyaluran Kartu Prakerja kepada 5,6 juta masyarakat yang terdampak pemutusan hubungan kerja. Alokasi anggaran Kartu Prakerja sendiri mencapai Rp 20 triliun.

"Ini belum termasuk BPJS Ketenegakerjaan yang masih memiliki uang iuran dari perusahaan yang bisa dipakai untuk berikan benefit kepada masyarakat yang terkena PHK," ungkap Sri.

Bantalan sosial lain yang disiapkan pemerintah adalah pemberian bantuan sosial melalui dana desa dan pelaksanaan proyek padat karya di seribu lokasi untuk menyerap lebih banyak tenaga kerja. Langkah ini diharapkan akan menekan angka kemiskinan.

Sementara, untuk jangka menengah-panjang, pemerintah punya pekerjaan rumah untuk memperbaiki daya tahan dunia usaha dan mengembalikan daya tarik ekonomi Indonesia pasca pandemi Covid-19. Proses pemulihan ekonomi nasional ini akan dianggarkan dalam APBN 2021 mendatang.

"Jangan lupa, kalau kita terus fokus pada reformasi dan menjaga dampak dari Covid-19 ini seminimal mungkin, Indonesia bisa dianggap menjadi salah satu negara yang memiliki potensi untuk menarik investasi," kata Sri menjelaskan.(mr/rol)

COMMENTS

Nama

EKBIS,627,ENGLISH,76,FEED,52,FOKUS,267,GLOBAL,1236,HIBURAN,402,INTERNASIONAL,1,IPTEK,523,NASIONAL,2321,OLAHRAGA,394,OPINI,153,PROMOTE,1,RAGAM,1990,RELIGI,55,
ltr
item
WEB: Pandemi Bisa Cetak 5,2 Juta Pengangguran Baru
Pandemi Bisa Cetak 5,2 Juta Pengangguran Baru
https://blogger.googleusercontent.com/img/b/R29vZ2xl/AVvXsEgAcV0owoqh4Bb3TlFPoKD29q3ZL9wHEN9YnBE8wsIVrkrfdL7phxQxXrJ3unVSFE5_OcN9XaZxzUuWnKl7_r9MKrL05opxa4Z9jUQVnaaeFD1Hm-t9qwXxUQPAf63lf3lUKPxbPHoxwqs/s1600/IMG_ORG_1586878146339.jpeg
https://blogger.googleusercontent.com/img/b/R29vZ2xl/AVvXsEgAcV0owoqh4Bb3TlFPoKD29q3ZL9wHEN9YnBE8wsIVrkrfdL7phxQxXrJ3unVSFE5_OcN9XaZxzUuWnKl7_r9MKrL05opxa4Z9jUQVnaaeFD1Hm-t9qwXxUQPAf63lf3lUKPxbPHoxwqs/s72-c/IMG_ORG_1586878146339.jpeg
WEB
https://web.konfrontasi.com/2020/04/pandemi-bisa-cetak-52-juta-pengangguran.html
https://web.konfrontasi.com/
https://web.konfrontasi.com/
https://web.konfrontasi.com/2020/04/pandemi-bisa-cetak-52-juta-pengangguran.html
true
3749342254488479250
UTF-8
Loaded All Posts Not found any posts VIEW ALL Readmore Reply Cancel reply Delete By HOME PAGES POSTS View All RECOMMENDED FOR YOU LABEL ARCHIVE SEARCH ALL POSTS Not found any post match with your request Back Home Sunday Monday Tuesday Wednesday Thursday Friday Saturday Sun Mon Tue Wed Thu Fri Sat January February March April May June July August September October November December Jan Feb Mar Apr May Jun Jul Aug Sep Oct Nov Dec just now 1 minute ago $$1$$ minutes ago 1 hour ago $$1$$ hours ago Yesterday $$1$$ days ago $$1$$ weeks ago more than 5 weeks ago Followers Follow THIS CONTENT IS PREMIUM Please share to unlock Copy All Code Select All Code All codes were copied to your clipboard Can not copy the codes / texts, please press [CTRL]+[C] (or CMD+C with Mac) to copy