Pandemi Corona Ganggu Persiapan Venue Atletik PON 2020



JAKARTA-Sekretaris Jenderal Pengurus Besar Persatuan Atletik Seluruh Indonesia (PB PASI) Tigor Tanjung mengatakan persiapan pertandingan atletik untuk penyelenggaraan Pekan Olahraga Nasional (PON) 2020 di Papua terganggu akibat pandemi virus corona.

Apabila pandemi virus corona itu tak kunjung mereda setidaknya hingga akhir Mei nanti, kemungkinan persiapan venue atletik di Kabupaten Mimika itu menurut dia tidak akan lengkap dan tak akan rampung sesuai jadwal.

"Kalau keadaan masih berlarut-larut, katakanlah sampai Lebaran bisa terhambat (persiapan). Seperti (venue) atletik masih ada yang harus diperbaiki dan dibuat area pemanasan itu masih harus ada yang dilengkapi," ujar Tigor seperti dilansir Antara, Sabtu (11/4/2020).

Tigor mengatakan persiapan untuk cabang atletik di pesta olahraga nasional empat tahunan itu juga masih perlu dilakukan beberapa pengerjaan seperti pemasangan alat pendukung.

"Sebenarnya enggak banyak lagi, tapi harus tetap dikerjakan. Peralatan juga sepertinya apakah sudah masuk, saya harus cek semua termasuk peralatan elektronik," katanya.

Meski begitu, Tigor mengungkapkan bahwa PB PASI saat ini telah merampungkan tugasnya sebagai panitia pelaksana di PON, mulai dari melakukan seleksi peserta saat babak kualifikasi, hari pertandingan, dan hal-hal teknis lainnya saat di Papua nanti.

"Kami sudah menyelesaikan kualifikasi dan hasilnya sudah diserahkan kepada PB PON dan KONI."

Terkait usulan penundaan PON 2020 Papua yang digaungkan oleh beberapa pihak, Tigor menyatakan bahwa ia akan menunggu keputusan dari PB PON dan pemerintah pusat mengenai pelaksanaannya.

"Kita tunggu saja keputusan pemerintah," ucapnya.(mr/tar)

COMMENTS

Nama

EKBIS,627,ENGLISH,76,FEED,52,FOKUS,267,GLOBAL,1236,HIBURAN,402,INTERNASIONAL,1,IPTEK,523,NASIONAL,2321,OLAHRAGA,394,OPINI,153,PROMOTE,1,RAGAM,1990,RELIGI,55,
ltr
item
WEB: Pandemi Corona Ganggu Persiapan Venue Atletik PON 2020
Pandemi Corona Ganggu Persiapan Venue Atletik PON 2020
https://blogger.googleusercontent.com/img/b/R29vZ2xl/AVvXsEhuBXiv-GPUQKxOSWBdHh-ZlWq2ohAKMQF2jxt8qa_guDDoQfA76v6g5K-ATlCLk6vAweg5xNtJpEevDXYR4Hm5pP_kcSD9cfp0qjy8Xk4Yqo2kPN-cdup7pOC10gHJIw40UhIeYxJ_vvY/s1600/IMG_ORG_1586644194667.jpeg
https://blogger.googleusercontent.com/img/b/R29vZ2xl/AVvXsEhuBXiv-GPUQKxOSWBdHh-ZlWq2ohAKMQF2jxt8qa_guDDoQfA76v6g5K-ATlCLk6vAweg5xNtJpEevDXYR4Hm5pP_kcSD9cfp0qjy8Xk4Yqo2kPN-cdup7pOC10gHJIw40UhIeYxJ_vvY/s72-c/IMG_ORG_1586644194667.jpeg
WEB
https://web.konfrontasi.com/2020/04/pandemi-corona-ganggu-persiapan-venue.html
https://web.konfrontasi.com/
https://web.konfrontasi.com/
https://web.konfrontasi.com/2020/04/pandemi-corona-ganggu-persiapan-venue.html
true
3749342254488479250
UTF-8
Loaded All Posts Not found any posts VIEW ALL Readmore Reply Cancel reply Delete By HOME PAGES POSTS View All RECOMMENDED FOR YOU LABEL ARCHIVE SEARCH ALL POSTS Not found any post match with your request Back Home Sunday Monday Tuesday Wednesday Thursday Friday Saturday Sun Mon Tue Wed Thu Fri Sat January February March April May June July August September October November December Jan Feb Mar Apr May Jun Jul Aug Sep Oct Nov Dec just now 1 minute ago $$1$$ minutes ago 1 hour ago $$1$$ hours ago Yesterday $$1$$ days ago $$1$$ weeks ago more than 5 weeks ago Followers Follow THIS CONTENT IS PREMIUM Please share to unlock Copy All Code Select All Code All codes were copied to your clipboard Can not copy the codes / texts, please press [CTRL]+[C] (or CMD+C with Mac) to copy