HRS Tersangka Kerumunan, Novel Bamukmin: Kapolda Metro Sendiri Konpers Tidak Pakai Masker



POLHUKAM - Wakil Sekjen (Wasekjen) Persaudaraan Alumni (PA) 212 Novel Bamukmin buka suara soal penetapan tersangka yang dilakukan Polda Metro Jaya terhadap Habib Rizieq Shihab. Penetapan ini berkaitan dengan kerumunan di masa pandemi Covid-19 yang diduga melanggar kekarantinaan kesehatan.

"Saya pribadi menilai kasus kerumunan ini harus adil dan proporsional. Karena saya melihat justru Kapolda (Metro Jaya Irjen Fadil Imran) sendiri ketika press conference melanggar protokol kesehatan dengan tidak memakai masker dan tidak jaga jarak," kata Novel ketika dikonfirmasi, Kamis (10/12).

Novel menilai Kapolda Metro Jaya telah memberikan informasi yang berubah-ubah dan sesat kepada publik.

"Saya duga demi ambisi jabatan serta tunduk kepada bosnya sampai mengorbankan nyawa serta ulama. Tentu perbuatan ini sudah sangat jauh dari prosedur standar Polri," tegas Novel.

Lebih lanjut, Novel menerangkan, penetapan tersangka ini juga sudah mencoreng institusi Polri. "Saya juga yakin akan terungkap kebenaran dan sampai kepada rakyat yang benar dan yang salah membuat fitnah serta hoaks," tambah Novel.

Sebelumnya, Polda Metro Jaya menetapkan Habib Rizieq sebagai tersangka. Selain itu, ada lima orang lagi yang dijadikan tersangka, yakni Ketua Panitia Haris Ubaidillah (HU), Sekretaris Panitia Ali Bin Alwi Alatas (A), penanggung jawab Maman Suryadi (MS), penanggung jawab acara Sobri Lubis (SL), dan kepala seksi acara Habib Idrus (HI).

Penetapan tersangka itu setelah penyidik Polda Metro Jaya melakukan gelar perkara pada Selasa 8 Desember 2020.

Untuk Habib Rizieq, penyidik menjeratnya dengan Pasal 160 KUHP terkait Penghasutan dengan ancaman hukuman 6 tahun penjara dan 216 KUHP. Sementara itu, kelima tersangka lainnya dijerat Pasal 93 UU Nomor 6 Tahun 2018.(*)



COMMENTS

Nama

EKBIS,627,ENGLISH,76,FEED,52,FOKUS,267,GLOBAL,1236,HIBURAN,402,INTERNASIONAL,1,IPTEK,523,NASIONAL,2321,OLAHRAGA,394,OPINI,153,PROMOTE,1,RAGAM,1990,RELIGI,55,
ltr
item
WEB: HRS Tersangka Kerumunan, Novel Bamukmin: Kapolda Metro Sendiri Konpers Tidak Pakai Masker
HRS Tersangka Kerumunan, Novel Bamukmin: Kapolda Metro Sendiri Konpers Tidak Pakai Masker
https://blogger.googleusercontent.com/img/b/R29vZ2xl/AVvXsEgORAmpCFQZlTi_pJAuz81JwSDVEvoWTfFXCjcg_sNll7bJR3Uzo8fi6leYB5lMHCYgEWQz4YXJa19hjsxmCGRke7Su4LujgiMBRPQKwTEip9EC9484kW9Wxmx4drA0FDov7SSyZIQpNKA/w640-h354/003369700_1607324322-20201207-Penembakan-Rizieq-Shihab-2.jpg
https://blogger.googleusercontent.com/img/b/R29vZ2xl/AVvXsEgORAmpCFQZlTi_pJAuz81JwSDVEvoWTfFXCjcg_sNll7bJR3Uzo8fi6leYB5lMHCYgEWQz4YXJa19hjsxmCGRke7Su4LujgiMBRPQKwTEip9EC9484kW9Wxmx4drA0FDov7SSyZIQpNKA/s72-w640-c-h354/003369700_1607324322-20201207-Penembakan-Rizieq-Shihab-2.jpg
WEB
https://web.konfrontasi.com/2020/12/hrs-tersangka-kerumunan-novel-bamukmin.html
https://web.konfrontasi.com/
https://web.konfrontasi.com/
https://web.konfrontasi.com/2020/12/hrs-tersangka-kerumunan-novel-bamukmin.html
true
3749342254488479250
UTF-8
Loaded All Posts Not found any posts VIEW ALL Readmore Reply Cancel reply Delete By HOME PAGES POSTS View All RECOMMENDED FOR YOU LABEL ARCHIVE SEARCH ALL POSTS Not found any post match with your request Back Home Sunday Monday Tuesday Wednesday Thursday Friday Saturday Sun Mon Tue Wed Thu Fri Sat January February March April May June July August September October November December Jan Feb Mar Apr May Jun Jul Aug Sep Oct Nov Dec just now 1 minute ago $$1$$ minutes ago 1 hour ago $$1$$ hours ago Yesterday $$1$$ days ago $$1$$ weeks ago more than 5 weeks ago Followers Follow THIS CONTENT IS PREMIUM Please share to unlock Copy All Code Select All Code All codes were copied to your clipboard Can not copy the codes / texts, please press [CTRL]+[C] (or CMD+C with Mac) to copy