AS Masukkan Rusia Dalam Daftar Hitam Negara Pelanggar Kebebasan Beragama, Alasannya?



WASHINGTON - Amerika Serikat (AS) menambahkan Rusia ke daftar hitam negara-negara yang dipilih karena "pelanggaran kebebasan beragama yang mengerikan". Kebijakan ini diambil AS ketika hubungan kedua negara merosot ke titik terendah sejak era Perang Dingin.

Menteri Luar Negeri AS, Antony Blinken mengatakan, dia menunjuk Rusia, China, dan delapan negara lainnya sebagai negara yang menjadi perhatian karena telah terlibat atau menoleransi pelanggaran sistematis, berkelanjutan, dan mengerikan terhadap kebebasan beragama.

Nigeria, yang ada dalam daftar tahun lalu dan tempat Blinken akan berkunjung minggu ini, telah dihapus dari daftar itu. Negara-negara lain yang masih ada dalam daftar AS untuk "pelanggaran kebebasan beragama" adalah Myanmar, Eritrea, Iran, Korea Utara, Pakistan, Arab Saudi, Tajikistan, dan Turkmenistan.

Sementara Aljazair, Komoro, Kuba, dan Nikaragua ditempatkan dalam daftar pantauan. "Amerika Serikat tidak akan melepaskan komitmennya untuk mengadvokasi kebebasan beragama atau berkeyakinan untuk semua dan di setiap negara," kata Blinken, seperti dikutip dari The Moscos Times, Kamis (18/11/2021).

"Di terlalu banyak tempat di seluruh dunia, kami terus melihat pemerintah melecehkan, menangkap, mengancam, memenjarakan, dan membunuh individu hanya karena berusaha menjalani hidup mereka sesuai dengan keyakinan mereka," lanjutnya.

Laporan tahunan terbaru oleh diplomat AS tentang kebebasan beragama menyoroti "penyalahgunaan undang-undang tentang ekstremisme oleh pemerintah Rusia untuk membatasi kegiatan damai minoritas agama."

"Kelompok agama dan organisasi non-pemerintah (LSM) melaporkan pihak berwenang terus menyelidiki, menahan, memenjarakan, menyiksa, dan/atau melecehkan orang secara fisik atau menyita properti mereka karena keyakinan agama mereka," kata Blinken.

Di antara mereka yang diklasifikasikan oleh Rusia sebagai ekstremis dan dilarang adalah kelompok Kristen Saksi-Saksi Yehuwa dan kelompok Muslim Hizbut Tahrir.

Ketegangan antara Amerika Serikat dan Rusia telah meningkat baru-baru ini meskipun ada deklarasi optimis yang dibuat oleh para pemimpin Joe Biden dan Vladimir Putin pada pertemuan puncak Juni di Jenewa.

Washington baru-baru ini memperingatkan Moskow atas kegiatan militer di dekat Ukraina dan atas dugaan pengaruhnya dalam krisis perbatasan Belarusia-Polandia - serta serangan Rusia yang "berbahaya dan tidak bertanggung jawab" terhadap satelit.(mr/snd)

COMMENTS

Nama

EKBIS,627,ENGLISH,76,FEED,52,FOKUS,267,GLOBAL,1236,HIBURAN,402,INTERNASIONAL,1,IPTEK,523,NASIONAL,2321,OLAHRAGA,394,OPINI,153,PROMOTE,1,RAGAM,1990,RELIGI,55,
ltr
item
WEB: AS Masukkan Rusia Dalam Daftar Hitam Negara Pelanggar Kebebasan Beragama, Alasannya?
AS Masukkan Rusia Dalam Daftar Hitam Negara Pelanggar Kebebasan Beragama, Alasannya?
https://blogger.googleusercontent.com/img/b/R29vZ2xl/AVvXsEhMPrYU5RW_N0Etzj12LIJSlf7y33jJy5hmzPE7-nLrUCl4U-bK_2ixwdlWNFcjqLw9SYpMXDlHDaQIwusK5cqfiCGiOVUcNnrBH6CeuaKQ8Th3Ng0WqpvxiDoEzUx2pF7tHobfUGGI10Y/s1600/IMG_ORG_1637269813731.jpeg
https://blogger.googleusercontent.com/img/b/R29vZ2xl/AVvXsEhMPrYU5RW_N0Etzj12LIJSlf7y33jJy5hmzPE7-nLrUCl4U-bK_2ixwdlWNFcjqLw9SYpMXDlHDaQIwusK5cqfiCGiOVUcNnrBH6CeuaKQ8Th3Ng0WqpvxiDoEzUx2pF7tHobfUGGI10Y/s72-c/IMG_ORG_1637269813731.jpeg
WEB
https://web.konfrontasi.com/2021/11/as-masukkan-rusia-dalam-daftar-hitam.html
https://web.konfrontasi.com/
https://web.konfrontasi.com/
https://web.konfrontasi.com/2021/11/as-masukkan-rusia-dalam-daftar-hitam.html
true
3749342254488479250
UTF-8
Loaded All Posts Not found any posts VIEW ALL Readmore Reply Cancel reply Delete By HOME PAGES POSTS View All RECOMMENDED FOR YOU LABEL ARCHIVE SEARCH ALL POSTS Not found any post match with your request Back Home Sunday Monday Tuesday Wednesday Thursday Friday Saturday Sun Mon Tue Wed Thu Fri Sat January February March April May June July August September October November December Jan Feb Mar Apr May Jun Jul Aug Sep Oct Nov Dec just now 1 minute ago $$1$$ minutes ago 1 hour ago $$1$$ hours ago Yesterday $$1$$ days ago $$1$$ weeks ago more than 5 weeks ago Followers Follow THIS CONTENT IS PREMIUM Please share to unlock Copy All Code Select All Code All codes were copied to your clipboard Can not copy the codes / texts, please press [CTRL]+[C] (or CMD+C with Mac) to copy