Ini Peran 18 Napi yang Diduga Jadi Otak Kerusuhan Lapas Tuminting Manado

MANADO-Dari 41 narapidana yang diamankan di Polda Sulawesi Utara, 18 orang di antaranya diduga menjadi otak kerusuhan dan pembakaran Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Kelas II A, Tuminting, Manado, pada Sabtu (11/4/2020) lalu.

Kepala Divisi Pemasyarakatan Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Sulut, Edy Wardoyo mengatakan, para narapidana itu saat ini diamankan di Polda Sulut untuk pemeriksaan lebih lanjut.

"Narapidana yang disinyalir provokator ada 41, setelah disisir lagi dan dipersempit menjadi 18 orang," katanya saat diwawancara di Kanwil Kemenkumham Sulut, Senin (13/4/2020) sore.

Ia menjelaskan, dari 18 orang itu rata-rata mereka kategori narapidana narkoba dan pidana seumur hidup.

"Mereka itu yang terlibat semua. Ada yang kategori provokator, juga ada yang menyandang dana. Provokasi ini yang menyuruh narapidana lain melakukan protes. Sedangkan penyandang dana, yang memberikan minuman dan rokok kepada narapidana lain. Kita masih terus dalami," sebut Edy.

Ke-18 narapidana ini bakal dipidahkan ke Lapas Nusakambangan jika mereka tidak bisa dibina lagi.

"Itu instruksi Direktur Keamanan dan Ketertiban Direktorat Jendral Pemasyarakatan Kementerian Hukum dan HAM, Tejo Harwanto," ujarnya.

Menurut Edy, menindaklanjuti instruksi itu, Kanwil Kemenkumham Sulut akan melihat perkembangan ke depan.

"Jika memang sudah tidak bisa dipertahankan di sini, ya kita pindahkan. Malaupun memang membutuhkan biaya tidak sedikit," ungkapnya.

Edy juga menegaskan, 18 narapidana ini akan diproses hukum.[mr/kcm]

COMMENTS

Nama

EKBIS,627,ENGLISH,76,FEED,52,FOKUS,267,GLOBAL,1236,HIBURAN,402,INTERNASIONAL,1,IPTEK,523,NASIONAL,2321,OLAHRAGA,394,OPINI,153,PROMOTE,1,RAGAM,1990,RELIGI,55,
ltr
item
WEB: Ini Peran 18 Napi yang Diduga Jadi Otak Kerusuhan Lapas Tuminting Manado
Ini Peran 18 Napi yang Diduga Jadi Otak Kerusuhan Lapas Tuminting Manado
https://blogger.googleusercontent.com/img/b/R29vZ2xl/AVvXsEj5cQfRGlDobuz6TWynT585i1L4eiSv8Idg-dtkQ9Pqg6-B0rDRDNIFNtCCkTl6NjmZhdUvZiEh1Q5bq7_32pkqAObqkJI5NNB3UbaGFs7G64_RswsrN0L0r0EUO6O5rzmDAMZFI8mHL-o/s640/Screenshot_041320_100617_PM.jpg
https://blogger.googleusercontent.com/img/b/R29vZ2xl/AVvXsEj5cQfRGlDobuz6TWynT585i1L4eiSv8Idg-dtkQ9Pqg6-B0rDRDNIFNtCCkTl6NjmZhdUvZiEh1Q5bq7_32pkqAObqkJI5NNB3UbaGFs7G64_RswsrN0L0r0EUO6O5rzmDAMZFI8mHL-o/s72-c/Screenshot_041320_100617_PM.jpg
WEB
https://web.konfrontasi.com/2020/04/ini-peran-18-napi-yang-diduga-jadi-otak.html
https://web.konfrontasi.com/
https://web.konfrontasi.com/
https://web.konfrontasi.com/2020/04/ini-peran-18-napi-yang-diduga-jadi-otak.html
true
3749342254488479250
UTF-8
Loaded All Posts Not found any posts VIEW ALL Readmore Reply Cancel reply Delete By HOME PAGES POSTS View All RECOMMENDED FOR YOU LABEL ARCHIVE SEARCH ALL POSTS Not found any post match with your request Back Home Sunday Monday Tuesday Wednesday Thursday Friday Saturday Sun Mon Tue Wed Thu Fri Sat January February March April May June July August September October November December Jan Feb Mar Apr May Jun Jul Aug Sep Oct Nov Dec just now 1 minute ago $$1$$ minutes ago 1 hour ago $$1$$ hours ago Yesterday $$1$$ days ago $$1$$ weeks ago more than 5 weeks ago Followers Follow THIS CONTENT IS PREMIUM Please share to unlock Copy All Code Select All Code All codes were copied to your clipboard Can not copy the codes / texts, please press [CTRL]+[C] (or CMD+C with Mac) to copy