Minta Presidential Threshold Dihapus, Fahri Hamzah: Hambat Putra Putri Daerah Nyapres



KONFRONTASI- Wakil Ketua Umum DPN Partai Gelora Indonesia Fahri Hamzah meminta agar presidential threshold atau ambang batas pencalonan presiden 20 persen dihapus menjadi nol persen. Fahri menilai presidential threshold yang tinggi akan menghambat putra-putri terbaik bangsa maju mencalonkan diri sebagai capres.

Fahri mengatakan presidential threshold saat ini menyebabkan calon presiden (capres) potensial terkendala karena capres yang diajukan oleh partai atau gabungan partai sebesar 20 persen. Fahri menyebut sumber potensi kepemimpinan dengan berbagai keberagaman harus bisa digali, terutama dari daerah.

"Untuk itu, aturan presidential threshold 20 persen harus dihapuskan karena menghambat putra-putri daerah maju menjadi calon presiden. Putra-putri bangsa ini harusnya difasilitasi untuk tampil ke kancah nasional sebagai Presiden Republik Indonesia mendatang," kata Fahri dalam keterangan tertulisnya, Sabtu (4/12/2021).

Jika presidential threshold dihapus, menurut Fahri, akan ada tokoh lain yang tampil dari beragam provinsi, bukan hanya dari Jakarta atau di Pulau Jawa. Menurutnya, akan ada banyak putra-putri Indonesia, mulai Sabang sampai Merauke, yang layak menjadi presiden.

"Karena itu, pemerintah pusat jangan lagi menyumbat aspirasi dari daerah. Biarkan daerah mengajukan pasangan capres-cawapresnya sendiri-sendiri," ujar Fahri.

Wakil Ketua DPR periode 2014-2019 itu mengatakan diskusi yang membahas soal presidential threshold itu penting untuk diutamakan supaya mencari cara agar infrastruktur ini tidak membatasi tampilnya putra-putri daerah terbaik untuk bangsa.

"Daripada kita merekayasa proses pemilihan kepemimpinan secara tidak aspiratif dan hanya mengandalkan infrastruktur yang telah dimodifikasi untuk membatasi tampilnya putra-putri bangsa Indonesia di penjuru Tanah Air kita. Sekali lagi, aspirasi dari daerah jangan disumbat," ungkap Fahri. [det]


COMMENTS

Nama

EKBIS,627,ENGLISH,76,FEED,52,FOKUS,267,GLOBAL,1236,HIBURAN,402,INTERNASIONAL,1,IPTEK,523,NASIONAL,2321,OLAHRAGA,394,OPINI,153,PROMOTE,1,RAGAM,1990,RELIGI,55,
ltr
item
WEB: Minta Presidential Threshold Dihapus, Fahri Hamzah: Hambat Putra Putri Daerah Nyapres
Minta Presidential Threshold Dihapus, Fahri Hamzah: Hambat Putra Putri Daerah Nyapres
https://blogger.googleusercontent.com/img/a/AVvXsEjybBY5rC5N_1SDvaQg6tgz_mcvynzuyJo6ASKmMbNTg68rHnLHf2fnchNAUe6YgA8q9PwEwBpVJuRxHChTWlbq7Os-UnQMzOLXfwVXfk3NMmRMqTdVuYc_N9uN8HANCFijWS-g-J95oZC2m0aFc_4IPSSqcFt3WIzMwU0xtXgvnbH9dFJpaoPVHk1sQw=w640-h364
https://blogger.googleusercontent.com/img/a/AVvXsEjybBY5rC5N_1SDvaQg6tgz_mcvynzuyJo6ASKmMbNTg68rHnLHf2fnchNAUe6YgA8q9PwEwBpVJuRxHChTWlbq7Os-UnQMzOLXfwVXfk3NMmRMqTdVuYc_N9uN8HANCFijWS-g-J95oZC2m0aFc_4IPSSqcFt3WIzMwU0xtXgvnbH9dFJpaoPVHk1sQw=s72-w640-c-h364
WEB
https://web.konfrontasi.com/2021/12/minta-presidential-threshold-dihapus.html
https://web.konfrontasi.com/
https://web.konfrontasi.com/
https://web.konfrontasi.com/2021/12/minta-presidential-threshold-dihapus.html
true
3749342254488479250
UTF-8
Loaded All Posts Not found any posts VIEW ALL Readmore Reply Cancel reply Delete By HOME PAGES POSTS View All RECOMMENDED FOR YOU LABEL ARCHIVE SEARCH ALL POSTS Not found any post match with your request Back Home Sunday Monday Tuesday Wednesday Thursday Friday Saturday Sun Mon Tue Wed Thu Fri Sat January February March April May June July August September October November December Jan Feb Mar Apr May Jun Jul Aug Sep Oct Nov Dec just now 1 minute ago $$1$$ minutes ago 1 hour ago $$1$$ hours ago Yesterday $$1$$ days ago $$1$$ weeks ago more than 5 weeks ago Followers Follow THIS CONTENT IS PREMIUM Please share to unlock Copy All Code Select All Code All codes were copied to your clipboard Can not copy the codes / texts, please press [CTRL]+[C] (or CMD+C with Mac) to copy