Sekjen MUI: Kalau Ukurannya Pertumbuhan Ekonomi, Jelas Jokowi Gagal Total

JAKARTA -  Sekjen MUI Anwar Abbas memberi catatan kritis dari sisi perekonomian dalam setahun pemerintahan Presiden Jokowi  dan Wapres Ma'ruf Amin.

Jika mengacu pada pertumbuhan ekonomi, dia menilai pemerintahan Jokowi-Ma'ruf sudah gagal total.

"Apakah pemerintah Jokowi berhasil atau tidak di tengah-tengah Covid-19 dan krisis ekonomi global ini? Tentu pasti akan sangat sulit, kalau ukurannya pertumbuhan ekonomi, sudah jelas pemerintah Jokowi sudah gagal total," kata Anwar dilansir jpnn.com, Senin (19/10).

Pertumbuhan ekonomi Indonesia minus dalam dua kuartal ke belakang. Imbas lainnya, lanjutnya angka pemutusan hubungan kerja (PHK) juga tinggi.

"Pertumbuhan ekonominya negatif dalam dua kuartal secara berturut-turut, sehingga menyebabkan meningkatnya secara tajam angka PHK, pengangguran, dan kemiskinan."

"Terlebih lagi, kalau dibandingkan dengan masa atau periode sebelumnya hal ini jelas merupakan kemunduran yang luar biasa," tutur Anwar.

Dia mengatakan, pemerintahan era Jokowi belum tentu bisa memulihkan sisi pertumbuhan ekonomi ini dalam waktu dekat.

Hanya saja, ujar Anwar, catatan minor tadi bukan berarti pemerintahan Jokowi telah gagal.

Sebab, kata dia, siapa pun yang menjadi Presiden RI pada saat ini akan sulit menyelematkan Indonesia dari jurang resesi. Terlebih dampak Covid-19 telah mendunia.

"Siapa pun yang menjadi presiden di negeri ini, sekarang ini, pasti juga tidak akan mampu menghindarinya karena masalah ini  tidak bisa dilepaskan kaitannya dengan Covid-19 yang tidak hanya melanda dan merontokkan ekonomi negeri ini, tetapi juga banyak negara di dunia," sambungnya.

Dari persoalan buruknya pertumbuhan ekonomi ini, Anwar berharap pemerintahan Jokowi segera berbenah.

Satu di antaranya membenahi ekonomi dengan memperbesar daya beli rakyat.

"Meminjam istilah Bung Hatta, pemerintah harus benar-benar bisa membuat dan membenahi ekonomi nasional dengan memperbesar tenaga beli rakyat."

"Produksi yang dilakukan harus ditujukan pertama-tama dan utama ialah untuk kepentingan ke dalam yaitu untuk memenuhi kebutuhan rakyat," pungkas Anwar Abbas. []



COMMENTS

Nama

EKBIS,627,ENGLISH,76,FEED,52,FOKUS,267,GLOBAL,1236,HIBURAN,402,INTERNASIONAL,1,IPTEK,523,NASIONAL,2321,OLAHRAGA,394,OPINI,153,PROMOTE,1,RAGAM,1990,RELIGI,55,
ltr
item
WEB: Sekjen MUI: Kalau Ukurannya Pertumbuhan Ekonomi, Jelas Jokowi Gagal Total
Sekjen MUI: Kalau Ukurannya Pertumbuhan Ekonomi, Jelas Jokowi Gagal Total
https://blogger.googleusercontent.com/img/b/R29vZ2xl/AVvXsEhcJ3px50is_4jBdRpCpfaYCWxU4DFRDQ_2dZjjy5WB_SdMhc3_wWzff-TWsxJWr_cdAA8xmfWCWWYWOHYyuW0qNZSQir1tzaKrzHpC9vNMdrhuOkqnqNB5xQum-oUgPZ081R7fSBrcY_k/w640-h360/niaodbnabido.jpg
https://blogger.googleusercontent.com/img/b/R29vZ2xl/AVvXsEhcJ3px50is_4jBdRpCpfaYCWxU4DFRDQ_2dZjjy5WB_SdMhc3_wWzff-TWsxJWr_cdAA8xmfWCWWYWOHYyuW0qNZSQir1tzaKrzHpC9vNMdrhuOkqnqNB5xQum-oUgPZ081R7fSBrcY_k/s72-w640-c-h360/niaodbnabido.jpg
WEB
https://web.konfrontasi.com/2020/10/sekjen-mui-kalau-ukurannya-pertumbuhan.html
https://web.konfrontasi.com/
https://web.konfrontasi.com/
https://web.konfrontasi.com/2020/10/sekjen-mui-kalau-ukurannya-pertumbuhan.html
true
3749342254488479250
UTF-8
Loaded All Posts Not found any posts VIEW ALL Readmore Reply Cancel reply Delete By HOME PAGES POSTS View All RECOMMENDED FOR YOU LABEL ARCHIVE SEARCH ALL POSTS Not found any post match with your request Back Home Sunday Monday Tuesday Wednesday Thursday Friday Saturday Sun Mon Tue Wed Thu Fri Sat January February March April May June July August September October November December Jan Feb Mar Apr May Jun Jul Aug Sep Oct Nov Dec just now 1 minute ago $$1$$ minutes ago 1 hour ago $$1$$ hours ago Yesterday $$1$$ days ago $$1$$ weeks ago more than 5 weeks ago Followers Follow THIS CONTENT IS PREMIUM Please share to unlock Copy All Code Select All Code All codes were copied to your clipboard Can not copy the codes / texts, please press [CTRL]+[C] (or CMD+C with Mac) to copy