Di Tempat Ini Para Algojo Saudi Penggal Terpidana Mati



JEDDAH - Arab Saudi dikenal sebagai negara yang banyak melakukan eksekusi hukuman mati bagi para terpidana. Komisi Hak Asasi Manusia Arab Saudi menyatakan tahun 2020 eksekusi di Arab Saudi di bawah rata-rata tahunan.

Namun sebelumnya, pada 2019, Arab Saudi memecahkan rekor eksekusi mati sebanyak 184 orang. Di balik aksi tersebut, terdapat tempat yang menjadi saksi bisu berakhirnya hidup para terpidana di tangan algojo, yakni Masjid Qisas.

Masjid Qisas atau Masjid Syeikh Ibrahim Al Juffali terletak di kawasan Balad, Kota Jeddah.

Lokasi persisnya di seberang kantor Sekretariat Departemen Luar Negeri Kerajaan Arab Saudi. Masjid rancangan Abdul Wahid al-Wakil asal Mesir ini mempunyai keunikan.

Masjid Qisas memiliki 26 kubah yang berukuran kecil. Di sudut timur masjid terdapat menara tinggi sebagai simbol tradisional tempat ibadah.

Meski terlihat megah dan elegan, Masjid Qisas menjadi lokasi berlangsungnya eksekusi pancung terhadap para terpidana mati di Arab Saudi.

Titik yang menjadi tempat eksekusi pancung ialah area selatan Masjid Qisas. Area ini merupakan tempat parkir kendaraan berukuran 4 x 5 meter persegi, yang beralas keramik.

Ruangan eksekusi terbuka tanpa dinding tersebut disangga oleh 8 tiang besi. Pada tengah atap terdapat besi yang menjulur ke bawah seperti tempat untuk mengikatkan tali.

Eksekusi para pidana biasanya dilakukan selepas shalat Jumat. Masyarakat umum diperkenankan menyaksikan eksekusi pancung.

Setelah selesai, area eksekusi dibersihkan seperti semula. Sementara itu, jenazah disucikan dan dishalatkan di Masjid Qisas.

Sebagai tempat eksekusi, Masjid Qisas jelas menjadi momok bagi para terpidana mati.(mr/snd)

COMMENTS

Nama

EKBIS,627,ENGLISH,76,FEED,52,FOKUS,267,GLOBAL,1236,HIBURAN,402,INTERNASIONAL,1,IPTEK,523,NASIONAL,2321,OLAHRAGA,394,OPINI,153,PROMOTE,1,RAGAM,1990,RELIGI,55,
ltr
item
WEB: Di Tempat Ini Para Algojo Saudi Penggal Terpidana Mati
Di Tempat Ini Para Algojo Saudi Penggal Terpidana Mati
https://blogger.googleusercontent.com/img/b/R29vZ2xl/AVvXsEjvatf-NeWQ10SGgnFiYJapOBmdGb05If0jd5mDgNwCGJ6TlOtG8No6tTgtlt-QyjSpI_EVMwhPAWf3z18d5nYgLQhdqlbZPbme2RIM8iW2wUwdla-PFB5J3pIJoPCfbS4h99kpbQYcU6k/s1600/IMG_ORG_1639158688711.jpeg
https://blogger.googleusercontent.com/img/b/R29vZ2xl/AVvXsEjvatf-NeWQ10SGgnFiYJapOBmdGb05If0jd5mDgNwCGJ6TlOtG8No6tTgtlt-QyjSpI_EVMwhPAWf3z18d5nYgLQhdqlbZPbme2RIM8iW2wUwdla-PFB5J3pIJoPCfbS4h99kpbQYcU6k/s72-c/IMG_ORG_1639158688711.jpeg
WEB
https://web.konfrontasi.com/2021/12/di-tempat-ini-para-algojo-saudi-penggal.html
https://web.konfrontasi.com/
https://web.konfrontasi.com/
https://web.konfrontasi.com/2021/12/di-tempat-ini-para-algojo-saudi-penggal.html
true
3749342254488479250
UTF-8
Loaded All Posts Not found any posts VIEW ALL Readmore Reply Cancel reply Delete By HOME PAGES POSTS View All RECOMMENDED FOR YOU LABEL ARCHIVE SEARCH ALL POSTS Not found any post match with your request Back Home Sunday Monday Tuesday Wednesday Thursday Friday Saturday Sun Mon Tue Wed Thu Fri Sat January February March April May June July August September October November December Jan Feb Mar Apr May Jun Jul Aug Sep Oct Nov Dec just now 1 minute ago $$1$$ minutes ago 1 hour ago $$1$$ hours ago Yesterday $$1$$ days ago $$1$$ weeks ago more than 5 weeks ago Followers Follow THIS CONTENT IS PREMIUM Please share to unlock Copy All Code Select All Code All codes were copied to your clipboard Can not copy the codes / texts, please press [CTRL]+[C] (or CMD+C with Mac) to copy