Ledakan di Rumah Orangtua Veronica Koman Ternyata cuma Petasan


JAKARTA - Teror ledakan di rumah orangtua Veronica Koman dipastikan bukan datang dari kelompok terorisme.

Berdasarkan hasil penyelidikan yang dilakukan kepolisian, tidak ditemukan adanya indikasi atau petunjuk keterkaitan dengan kelompok radikal.

Demikian disampaikan Karo Penmas Divisi Humas Mabes Polri Brigjen Pol Rusdi Hartono kepada wartawan, Kamis (11/11/2021).

"Dari apa yang didapat tidak menjurus ke sana (kelompok teroris)," ungkap Rusdi.

Kesimpulan itu dikuatkan dengan benda yang meledak di kediaman orangtua Veronica Koman.

Rusdi memastikan, benda dimaksud bukan bom. Melainkan hanya petasan.

"Bahan peledaknya informasipun itu hanya petasan saja yang diledakkan oleh pihak-pihak yang tidak bertanggung jawab," bebernya.

Sebelumnya, Kapolres Metro Jakarta Barat Kombes Ady Wibowo mengatakan, pelaku teror di rumah orangtua Veronica Koman itu diduga berjumlah dua orang.

"(Iya dua orang) diduga sementara ya," kata Kombes Pol Ady saat dihubungi, Senin (8/11/2021).

Menurut Ady, dari hasil pemeriksaan CCTV di lokasi kejadian diduga yang bersangkutan menggunakan sepeda motor saat melakukan aksinya.

"Pelaku menaiki sepeda motor sebelum melakukan aksi teror," ujarnya.

Kasatreskrim Polres Metro Jakarta Pusat, Kompol Joko Dwi Harsono menyatakan, pihaknya sudah melakukan penyelidikan.

Pihaknya juga sudah mengirimkan sisa benda dimaksud ke laboratorium forensik.

Suara yang diduga ledakan tersebut terjadi di Jalan U, Jelambar Baru, Jakarta Barat, pada Minggu (7/11) pukul 10.45 WIB.

Dwi mengungkapkan, menurut keterangan awal, suara yang diduga ledakan tersebut terjadi di dekat rumah orangtua Veronica Koman.

Dari hasil olah TKP, ditemukan surat di garasi rumah orangtua Veronica Koman yang mengatasnamakan Laskar Militan Pembela Tanah Air.

Warning!!! If The Police and Aparat dalam Maupun Luar Negeri Tidak Bisa Menangkap Veronika Kuman @Hero Pecundang dan Pengecut, Kami Terpanggil Bumi Hanguskan Dimanapun Bersembunyi. Maupun Gerombolan Pelindungmu'.[st]

COMMENTS

Nama

EKBIS,627,ENGLISH,76,FEED,52,FOKUS,267,GLOBAL,1236,HIBURAN,402,INTERNASIONAL,1,IPTEK,523,NASIONAL,2321,OLAHRAGA,394,OPINI,153,PROMOTE,1,RAGAM,1990,RELIGI,55,
ltr
item
WEB: Ledakan di Rumah Orangtua Veronica Koman Ternyata cuma Petasan
Ledakan di Rumah Orangtua Veronica Koman Ternyata cuma Petasan
https://blogger.googleusercontent.com/img/a/AVvXsEjXcoklMmNJ9R5CMOF_kLkTo3YrV22VxQ9lnLkBC43HmWFMbxzwBWD6UHqA7EBabkHKLbFjeOpexZk0mL46fYf9pNpJRJ2_Zbaw5ElhOEJWw03RYUBc2HEsSsswETPHuP9ICodgueMCuRhtYuaaTTk9MQpKyhh086NUx-0gva4v0JAZQbQTlsKWrKf3ag=w640-h360
https://blogger.googleusercontent.com/img/a/AVvXsEjXcoklMmNJ9R5CMOF_kLkTo3YrV22VxQ9lnLkBC43HmWFMbxzwBWD6UHqA7EBabkHKLbFjeOpexZk0mL46fYf9pNpJRJ2_Zbaw5ElhOEJWw03RYUBc2HEsSsswETPHuP9ICodgueMCuRhtYuaaTTk9MQpKyhh086NUx-0gva4v0JAZQbQTlsKWrKf3ag=s72-w640-c-h360
WEB
https://web.konfrontasi.com/2021/11/ledakan-di-rumah-orangtua-veronica.html
https://web.konfrontasi.com/
https://web.konfrontasi.com/
https://web.konfrontasi.com/2021/11/ledakan-di-rumah-orangtua-veronica.html
true
3749342254488479250
UTF-8
Loaded All Posts Not found any posts VIEW ALL Readmore Reply Cancel reply Delete By HOME PAGES POSTS View All RECOMMENDED FOR YOU LABEL ARCHIVE SEARCH ALL POSTS Not found any post match with your request Back Home Sunday Monday Tuesday Wednesday Thursday Friday Saturday Sun Mon Tue Wed Thu Fri Sat January February March April May June July August September October November December Jan Feb Mar Apr May Jun Jul Aug Sep Oct Nov Dec just now 1 minute ago $$1$$ minutes ago 1 hour ago $$1$$ hours ago Yesterday $$1$$ days ago $$1$$ weeks ago more than 5 weeks ago Followers Follow THIS CONTENT IS PREMIUM Please share to unlock Copy All Code Select All Code All codes were copied to your clipboard Can not copy the codes / texts, please press [CTRL]+[C] (or CMD+C with Mac) to copy